Teknologi

Teknologi sudah sangat akrab dengan diri kita, kita hidup tidak jauh dengan teknologi, bahkan di masa sekarang, teknologi telah "merajai" manusia. Manusia sering dibodohi oleh teknologi, namun apakah kita tau apa arti teknologi itu? Menurut KBBI, teknologi adalah metode ilmiah untuk mencapai tujuan praktis. Menurut wikipedia, teknologi adalah keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yang diperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia. Jadi intinya teknologi adalah sarana untuk membantu hidup manusia menjadi lebih praktis dan nyaman.

Jaman sekarang ini teknologi sudah sangat modern, teknologi sudah banyak macamnya, mulai dari handphone, laptop, Televisi , PC, hingga terciptanya satelit juga merupakan salah satu kemajuan teknologi. Sekarang hal-hal kecil sudah bergantung dengan teknologi, teknologi tidak dapat dilepaskan dari hidup manusia.

 Teknologi sangat berguna bagi manusia, namun terkadang tekonologi juga dapat memberi dampak negatif bagi manusia. Berikut ini adalah beberapa dampak negatif dari teknologi:

1. Memungkinkan terjadinya cybercrime
2. Game mengakibatkan kecanduan, dan pengaruh buruk.
3. Masuknya budaya-budaya asing tanpa bisa diseleksi terlebih dahulu
4. Munculnya kekejaman dan kekerasan

Teknologi dapat memberi dampak positif yang besar bagi kehidupan manusia, namun kita harus dapat menguasai teknologi tersebut, bukanya "dibodohi" oleh teknologi. Kita harus mengambil dampak-dampak positifnya saja dari teknologi, agar hidup kita dapat menjadi lebih praktis dan lebih nyaman.